Jembatan Cinta Ikon Wisata Pulau Tidung

Main Posts Background Image

Main Posts Background Image

Selasa, 06 Oktober 2020

Jembatan Cinta Ikon Wisata Pulau Tidung

wisata bahari pulau tidung menelusuri jembatan cinta

Awalnya Jembatan Cinta dibangun oleh pemerintah kelurahan Pulau Tidung sebagai sarana penghubung antara Pulau Tidung Besar dengan Pulau Tidung Kecil. Tujuan nya agar masyarakat maupun para wisatawan dapat dengan mudah menjangkau Pulau Tidung Kecil tanpa harus menggunakan perahu.

Menurut cerita yang beredar. Suatu waktu di Pulau Tidung bertemulah seorang pria dan wanita yang identitasnya masih menjadi misteri. Mereka pun saling jatuh cinta dan menjadikan jembatan kayu yang menghubungkan Pulau Tidung Besar dan Pulau Tidung kecil sebagai tempat memadu kasih.

Mereka menyapa matahari terbit, berpegangan tangan dan melewati jembatan dari awal hingga akhir. Akhirnya merekapun menikah dan hidup bahagia. Jembatan yang telah menjadi saksi cinta sejati mereka dikenal dengan sebutan Jembatan Cinta.

Sumber : Tulisan di tugu batu Jembatan Cinta

Pembangunan Jembatan Cinta

Jembatan dengan panjang sekitar 800 meter ini pertama kali dibangun oleh pemerintah pada tahun 2005. Jembatan Cinta yang pertama kali dibangun adalah jembatan terapung menggunakan papan kayu disusun diatas drum yang mengambang diatas permukaan laut. Dengan bantuan tali, Jembatan Cinta ditarik lurus dari Pulau Tidung Besar hingga Pulau Tidung Kecil. Namun jembatan ini tidak kuat menahan terjangan gelombang laut, hanya berkisar 8 bulan Jembatan Cinta pun lambat laun akhirnya rusak.

Jalan santai menyebrangi lautan menuju Pulau Tidung Kecil menjadi salah satu aktivitas wisata menarik di Pulau Tidung

wisata pulau tidung, explore jembatan cinta
Jembatan Cinta ketika masih berlantai dari kayu  | photo:kaskus.com

Melihat kebutuhan masyarakat dan antusias wisatawan, pada tahun 2008 akhirnya Jembatan Cinta dibangun ulang oleh pemerintah. Masih dengan menggunakan bahan dasar kayu, namun kali ini jembatan dibangun lebih kokoh dengan menanam tiang-tiang pancang dari kayu ke dasar laut untuk menopang badan jembatan. Jembatan dibangun dengan track sedikit membelok ke arah kanan mengikuti dasar laut yang dangkal agar tidak terlalu dalam menanam pancang kedasar laut. Bertahan lebih lama dari jembatan yang di bangun sebelum nya namun Jembatan Cinta tidak mampu bertahan dan kembali mengalami kerusakan.

Renovasi Jembatan Cinta Tahap Akhir

Pada 2010 Jembatan Cinta kembali direnovasi, kali ini tiang pancang yang ditanam ke dasar laut terbuat dari beton yang kokoh, namun lantai jembatan masih terbuat dari kayu. Lalu pada tahun 2012 Jembatan Cinta kembali di renovasi dengan membangun lantai jembatan berbahan beton. Sampai dengan saat ini Jembatan Cinta terus menerus di percantik agar terlihat lebih indah. Pengecatan ulang, renovasi lantai, pemasangan lampu, dan lain-lain terus dilakukan untuk menjaga keindahan dan kekuatan Jembatan CInta yang terbukti memang mampu menambah minat wisatawan berkunjung ke Pulau Tidung.

Jembatan Cinta saat ini, selain tampak lebih cantik juga di bangun kokoh demi kenyamanan para wisatawan yang berlibur di Pulau Tidung

wisata di pulau tidung kepulauan seribu selatan
Jembatan Cinta saat ini selain lebih indah, juga jauh lebih kokoh

Wisata di Jembatan Cinta Pulau Tidung

Selain sebagai penghubung antara dua Pulau Tidung, Jembatan Cinta ramai dikunjungi orang karena keunikan serta berbagai aktivitas disekitar jembatan yang disenangi wisatawan.

Keunikan yang ada pada Jembatan Cinta yaitu, mencoba keberuntungan agar dipertemukan dengan jodoh atau pasangan. Cara nya adalah dengan melompat terjun bebas dari atas Jembatan Cinta. Bagi mereka yang berani melakukan lompatan dari atas jembatan, di percaya akan menemukan pasangan bahkan jodoh tak lama lagi. Bisa saja pada saat sedang liburan, ata mungkin setelah selesai melaksanakan liburan di Pulau Tidung. Mengenai kebenaran cerita atau anggapan ini tentunya silahkan anda sendiri yang menyimpulkan.

"Terjun bebas di Jembatan Cinta mencoba kemungkinan, akankah mendapat calon? atau tetap menjomblo?"

menikmati wista bahari di sekitar jembatan cinta pulau tidung aktivitas wisata seru di pulau tidung besar kepulauan seribu

Aktivitas Menarik Destinasi Jembatan Cinta

Kawasan Jembatan Cinta menjadi lokasi yang paling ramai dikunjungi para wisatawan yang sedang liburan di Pulau Tidung. Hal ini wajar karena cukup banyak aktivitas santai maupun yang memacu adrenalin dapat dilakukan di lokasi ini. Beberapa aktivitas wisata di sekitar Jembatan Cinta antara lain :
  • Terjun bebas dan berenang di tepi Jembatan Cinta
  • menyaksikan sunset dan sunrise
  • mencoba keseruan aktivitas water sport
  • snorkeling santai
  • wisata kuliner pinggir pantai
  • berburu photo-photo keren
  • dan lain-lain

Cara Menuju Jembatan Cinta

Lokasi Jembatan Cinta berjarak kurang lebih 1,5 - 2 Kilometer dari area pemukiman masyarakat di Pulau Tidung Besar yang juga merupakan area penginapan homestay tempat bermalam para wisatawan. Untuk menuju ke lokasi ini kita sebaik nya menggunakan sepeda yang banyak disewakan di Pulau Tidung. Arahkan perjalanan ke arah Timur Pulau Tidung hingga keujung Pulau Tidung Besar kita akan bertemu dengan Ikon Pulau Tidung Jembatan Cinta.

Tidak ada komentar

Posting Komentar

Error 404